Cara Tepat, Gorengan Cantik dan sehat


Beda bahan makanan beda pula cara mengorengnya. Beda pula cara mencegah agar matang merata, tidak gosong, dan tak menimbulkan percikan minyak. Berikut Tipsnya.

Mengoreng tak sekedar memasukkan bahan makanan ke dalam minyak panas lalu menanti bahan makanan tersebut berwarna kecoklatan.

Berdasarkan bahannya, cara mengoreng makanan juga berbeda.

  • Ayam utuh
Karena potongan ayam yang cukup besar, jangan lupa merendamnya terlebih dahulu dalam bumbu. Diamkan beberapa saat.

Atau bisa juga ayam diungkep terlebih dahulu, sehingga saat digoreng tidak butuh waktu pematangan lama. Mengungkep adalah merebus bahan dalam cairan bumbu hingga air habis.

Pakailah wajan yang sangat cekung. Gunakan minyak goreng dalam jumplah banyak dan dalam keadaan panas.

Setelah ayam masuk dalam minyak, kecilkan api hingga matang sempurna. Balik-balik ayam dengan hati-hati.

  • Jerohan Ayam
Hati, ampela, jantung, dan usus, dibersihkan, dan bumbu sesuai selera.
Goreng dalam minyak berjumplah cukup diatas api sedang. Tutup wajan selama selama proses menggoreng, karena kandungan air dalam bahan akan menyebabkan minyak memercik.

Cara lain, ungkep bahan dengan bumbu lalu lumuri dengan sedikit terigu. Baru kemudian di goreng haingga matang.

  • Ikan
Sebelum menggoreng ikan, masukkan beberapa iris bawang merah ke dalam minyak penggorengan.Cara ini membuat ikan lebih enak dan tidak amis.

Untuk menggoreng ikan, gunakan minyak banyak hingga menutupi seluruh permukaaan ikan. Goreng ikan dengan minyak panas dan api sedang. Jangan membalik ikan sebelum ikan benar-benar kering. Ini akan membuat kulit ikan hancur.

  • Cabai
Anda sering bersin-bersin saat menggoreng cabai? Taburkan segenggam gula pasir ke dalam minyak goreng yang telah panas, baru masukkan cabai.

Dengan begitu, aroma menyengat yang manimbulkan bersin tak akan muncul.
Untuk cabai besar, potong lebih dahulu. Gunakan sedikit minyak goreng baru saat menggoreng. Tutup penggorengan agar letupan cabai tidak menyebar ke mana-mana.

  • Ayam Tepung
Bumbui ayam dengan garam dan merica sesuai selera, lantas diamkan beberapa saat. Bumbu perendam bisa juga ditambah bawang putih parut, dan jahe untuk menambah cita rasa. Sebelum digulingkan ke terigu, ayam bisa dilapisi cabai bubuk.

Penggunaan terigu sebagai pembalut ayam bisa diganti dengan tepung maizena. Jangan lupa lumuri ayam berbumbu dengan telur kocok sebelum dibalut terigu atau maizena.

Gunakan minyak dengan suhu tinggi pada waktu mulai menggoreng. Pada waktu menggoreng, jika ingin mengetahui tingkat kematangan dagingnya, tusuk beberapa bagian daging ayam terutama bagian yang paling tebal dengan garpu. Karena bagian tersebut kadang masih menyisakan darah.

  • Kroket
Keluhan yang sering terjadi saat mengoreng krokrt adalah pecah, rontokan tepung panir yang gosong ikut menempel dan hasilnya sangat berminyak.

Supaya kroket cantik dan tidak pecah persiapkan hal berikut:
  1. Tepung panir/roti
Gunakan tepung panir berkualitas baik. Tepung panir atau tepung roti, dari roti tawar yang dikeringkan dan dihancurkan. Tepung roti yang tercampur roti manis akan cepat gosong saat digoreng. Begitu juga tepung roti yang dibuat dari kulit roti tawar. Pilih tepung roti berwarna coklat muda terang dan pucat, Hindari yang warnanya coklat tua, karena cepat gosong.

2. Bahan perekat

Balut kroket dengan bahan perekat, baru lapisi panir. Dengan begitu tepung panir menempel sempurna. Gunakan putih telur atau
butter mix sebagai perekat.

Jika jumplah kroket sedikit. Anda bisa gunakan kuning telur. Jika jumplahnya banyak, kuning telor menyebabkan minyak berbuih, cepat kotor dan hitam.

3. Menggoreng

Tambahkan sedikit margarin ke dalam minyak, maka hasil gorengan lebih gurih, renyah, matang merata, aroma dan warna gorengan lebih menarik. Selain itu gunakan minyak dalam jumplah cukup dan panas sedang.

  • Donat
Supaya donat berbentuk bulat sempurna, warnanya bagus, dan teksturnya empuk lakukan hal berikut ini saat menggoreng;

Adonan donat harus benar-benar kalis dan mengembang
Gunakan minyak goreng baru, bersih dan banyak agar aroma donat lebih fresh dan tidak mudah gosong.

Panaskan minyak di atas api kecil dan gunakan level api ini hingga proses menggoreng selesai. Bila minyak dirasa kurang panas, baru besarkan api sedikit saat menggoreng.

Gunakan potongan pinggir donat untuk mengetes suhu minyak sekaligus memastikan minyak siap dipakai.

  • Risoles
Bagaimana caranya agar kulit risoles tipis tapi tidak robek? Gunakan terigu berkadar protein sedang, sehingga adonan dadar tidak mudah robek.

Pastikan takaran antara bahan padat dan cair seimbang, sehingga adonan tidak terlalu kental atau terlalu cair.

Anda bisa memilih cairan berupa susu cair tanpa rasa agar kulit dadar lebih licin, tidak gosong, rasa serta aromanya lebih gurih. Istirahatkan dadar selama 15 hingga 30 memit sebelum diisi dengan adonan isi dan digoreng kembali.

Letakkan dadar di atas talenan datar saat diberi isi. Pastikan adonan isi berada di tengah dadar. Lipat seperti amplop hingga rapat. Celupkan dalam telur kocok sebelum dibalut tepung panir.

Setelah dilapisi tepung panir, simpan dahulu dalam lemari es selama 3 jam, dalam keadaan tertutup rapat.

Jika berjumplah banyak, sebaikmya gunakan dua wajan saat menggoreng, Goreng risoles di wajan pertama, dan bila minyak mengandung remahan tepung, pindahkan ke wajan kedua. Saring terlebih dahulu agar remahan tidak ikut berpindah. Cuci wajan yang telah digunakan dan keringkan untyuk mengganti wajan yang lainnya.

Pastikan minyak goreng yang digunakan masih baru dan bening, sehingga remahan tepung yang tertinggal dengan mudah terlihat.

  • Perkedel
Kunci agar berkedel kesat, lembut dan tidak cepat basi adalah dengan meminimal kandungan air dalam bahan, pilih kentang yang tua.

Sebelum dihaluskan, potong kentang lantas goreng hingga lunak, jangan dikukus. Hal ini untuk meminimalkan kandungan air, sekaligus memberikan rasa lebih gurih pada berkedel.

Begitu kentang ditiriskan, segera mungkin haluskan. Uap panas kentang goreng akan membantu mempercepat proses melembutkannya.

Untuk menghilangkan uap air, hamparkan kentang yang sudah dihaluskan dalam wadah berukuran lebar.

Langkah selanjutnya, bumbui kentang tanpa harus ditambahi telur kocok. Jika perkedel telah terbentuk, balut tipis dengan telur kocok yang dicampuri sedikit tepung kanji.

Gunakan minyak berjumplah sedang, bersuhu sedang, dan si atas api sedang saat menggoreng. Jangan terlalu sering membolak-balik perkedel untuk menghindari kerusakan.

  • Dendeng
Dendeng biasanya dapat dibeli dalam siap saji. Jadi Anda tinggal memotong sesuai selera. Kalu ingin memberikan citarasa yang sedikit berbeda, tambahkan bumbu lantas masak kembali.

Sebelum dimasak lebih lanjut, goreng dahulu dendeng. Rendam dendeng selama 3 menit, setelah itu goreng dalam minyak sedikit, suhu rendah dan di atas api kecil selama beberapa menit. Nah dendeng sipa diolah kembali.


sbr.nyata
0 Responses
Name :
Web URL :
Message :
:) :( :D :p :(( :)) :x